Untuk menjaga kualitas layanan serta memastikan proses transaksi tetap lancar, Mobee akan melakukan penyesuaian biaya deposit pada beberapa metode pembayaran mulai 1 Februari 2026 pukul 00.00 WIB.

Penyesuaian ini mengikuti kebijakan terbaru dari mitra penyedia pembayaran dan bertujuan untuk mendukung peningkatan kualitas sistem serta layanan transaksi di Mobee.

Biaya Deposit Terbaru di Mobee

Kategori Pembayaran Metode/Bank Biaya Deposit
E-Wallet GoPay 1%
ShopeePay 1%
OVO 1%
QRIS QRIS 0,6%
Virtual Account NOBU Gratis
BCA Rp1.000
BRI Rp1.000
Bank Sahabat Sampoerna Rp1.000
Permata Bank Rp1.000

Informasi Tambahan

  • Biaya deposit akan dipotong otomatis saat transaksi dilakukan.
  • Khusus Virtual Account Bank NOBU, biaya deposit gratis.
  • Tidak ada perubahan pada metode pembayaran lainnya di luar yang tercantum di atas.
  • Ketentuan biaya deposit dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan Mobee dan/atau mitra penyedia layanan pembayaran.

Jika kamu memiliki pertanyaan lebih lanjut, hubungi Customer Support Mobee melalui [email protected] atau melalui fitur live chat di aplikasi.